Gambar Bangunan Irigasi (BI) merupakan salah satu Standar Perencanaan Irigasi yang dikeluarkan pada tahun 2013 oleh Kementerian Pekerjaan Umum Direktorat Jenderal Sumber Daya Air Bagian Irigasi dan Rawa. Berdasarkan pembagiannya, Gambar Bangunan Irigasi (BI) terdiri atas 3 bagian, yaitu:
BI.01 - Bagian Tipikal Bangunan Irigasi
Pada bagian Gambar Tipikal Bangunan Irigasi (BI.01) berisikan tentang kumpulan gambar-gambar contoh sebagai informasi dan memberikan gambaran bentuk dan model bangunan, pelaksana perencana masih harus melakukan usaha khusus berupa analisis, perhitungan dan penyesuaian dalam perencanan teknis.
BI.02 - Bagian Standar Bangunan Irigasi
Pada bagian Gambar Standar Bangunan Irigasi (BI.02) berisikan tentang kumpulan gambar-gambar bangunan yang telah distandarisasi dan langsung bisa dipakai.
BI.03 - Bagian Standar Bangunan Pengatur Air
Pada bagian Gambar Standar Bangunan Pengatur Air (BI.03) berisikan tentang kumpulan gambar-gambar bentuk dan model bangunan pengatur air.
Cover |
Bagian-bagian Gambar Bangunan Irigasi (BI) diatas, dapat digunakan sebagai acuan dalam pembuatan gambar untuk pekerjaan irigasi. Namun kita juga bisa menyesuaikan gambar tersebut sesuai dengan kondisi yang ada dilapangan.
Jika ingin mendownlod file pdf dari Bagian-bagian Gambar Bangunan Irigasi (BI), bisa lansung kunjungi link download dibawah ini:
- Cover
- Bagian Pendahuluan
- Bagian Gambar 01
- Bagian Gambar 02
- Bagian Gambar 03
- Bagian Gambar 04
- Bagian Gambar 05
- Bagian Gambar 06
- Bagian Gambar 07
- Bagian Gambar 08
Selain Gambar Bangunan Irigasi (BI), masih ada 2 bagian lagi tentang Standar Perencanaan Irigasi, yaitu: Kriteria Perencanaan yang disingkat dengan (KP) dan Persyaratan Teknis yang disingkat dengan (PT).
Kriteria Perencanaan Irigasi (KP) terdiri atas 9 bagian yaitu :
- KP.01 - Perencanaan Jaringan Irigasi
- KP.02 - Bangunan Utama (Head Works)
- KP.03 - Saluran Irigasi
- KP.04 - Bangunan Irigasi
- KP.05 - Petak Tersier
- KP.06 - Parameter Bangunan
- KP.07 - Standar Penggambaran
- KP.08 - Standar Pintu Pengatur Air Irigasi : Perencanaan, Pemasangan, Operasi dan Pemeliharaan
- KP.09 - Standar Pintu Pengatur Air Irigasi : Spesifikasi Teknis
Download file Kriteria Perencanaan Irigasi (KP) disini.
Persyaratan Teknis (PT)
- Persyaratan Teknis Perencanaan Jaringan Irigasi
- Persyaratan Teknis Pemetaan Topografi
- Persyaratan Teknis Penyelidikan geoteknik
- Persyaratan Teknis penyelidikan model hidrolis
Download file Persyaratan Teknis (PT) disini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar